Noah saat launching Kratingdaeng <i>Bebaskan Energimu</i>/Ist
Noah saat launching Kratingdaeng Bebaskan Energimu/Ist
KOMENTAR

Bebaskan energi

Dengan semangat yang kau miliki

Ikutilah suara hati

BAIT di atas adalah kutipan lagu Bebaskan Energi yang dijadikan anthem kampanye #BebaskanEnergimu yang digagas oleh Kratingdaeng yang berkolaborasi dengan NOAH, salah satu group band ternama di Indonesia.

Lagu tersebut merupakan gubahan salah satu lagu NOAH yang populer yang berjudul Cobalah Mengerti, yang telah diganti liriknya dan dinaikkan beatnya menjadi lebih bersemangat.

Melalui anthem lagu Bebaskan Energi, Kratingdaeng dan NOAH mengajak masyarakat untuk tetap berpikir optimis, bersemangat, dan berpikir positif dalam menjalani hidup.

“Kondisi masyarakat saat ini penuh ketidakpastian. Untuk itu, Kratingdaeng ingin menebarkan sikap positif, karena ada hal-hal yang harus dikejar untuk masa depan. Tentunya untuk meraih hal tersebut dibutuhkan semangat dan optimisme,” kata Ricky Suhendar, Chief Marketing Officer PT Asia Health Energi Beverages, pada acara peluncuran video musik Bebaskan Energi, Selasa (9/5) di CGV Pacific Place, Jakarta.

Ricky menambahkan, kampanye #BebaskanEnerginy membutuhkan anthem karena lewat lirik lagu, pesan-pesan tersebut akan mudah diterima. Dan menurutnya, grup Band NOAH dianggap cocok untuk merepresentasikan kampanye tersebut.

Terkait pilihan lagu Cobalah Mengerti yang diubah liriknya menjadi Bebaskan Energi, karena beatnya dan iramanya yang bersemangat.

“Kampanye Bebaskan Energi ini bagus. Misinya menebarkan energi positif, karena pada saat pandemi ada banyak energi negatif. Jadi kita butuh energi positif, dan peran Noah di sini adalah penyambung agar pesannya sampai.” Ujar ujar Ariel, vokalis NOAH.

Dirinya mengaku, ini adalah tantangan terbesar mengubah lirik lagu yang sudah tercipta 10 tahun yang lalu, apalagi mengubah rima dan iramanya. Proses pengubahan lirik lagu tersebut membutuhkan waktu sekitar 1 bulan.

“Senjata kita adalah lagu. Lagu itu seperti mantera, jadi harus banyak kata-kata positif agar menjadi sugesti yang dan pesannya sampai. Saat membuat anthem ini, ada sedikit masalah dengan rima, harus dicari yang sesuai irama,” ucap penyanyi bernama asli Nazriel Irham tersebut.

Untuk melancarkan kampanye ini, Kratingdaeng bersama NOAH akan melakukan tur ke tiga kota yaitu Palembang, Makassar dan Sidoarjo, dengan harga tiket sekitar 75 ribu rupiah. Dan sepanjang kampanye, ia akan menyanyikan lagu Bebaskan Energi tersebut.

“Saya berharap agar pesan positif dan semangat sampai ke seluruh masyarakat Indonesia. Dan untuk menyemangati orang, kita harus percaya terhadap diri sendiri terlebih dahulu, agar orang yakin dengan semangat yang kita tebarkan,” demikian Ariel.




Jaya Suprana: Resital Pianis Tunanetra Ade “Wonder” Irawan Adalah Peristiwa Kemanusiaan

Sebelumnya

Kemitraan Strategis Accor dan tiket.com Perkuat Pasar Perhotelan Asia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel C&E